
Dilihat detikcom, Minggu (16/9/2018), tak ada lagi daftar produk di akun @maid.recruitment. Padahal, saat pertama kali diberitakan ada sekitar 47 produk yang dijual oleh akun bentukan Agustus 2018 itu.
Hanya ada satu 'listing' di akun dengan 16 followers itu. Itu pun hanya berupa ucapan 'selamat datang di Carousell'.
Juru bicara Carousell mengatakan kepada The Straits Times bahwa penawaran semacam itu tidak diperbolehkan dalam situs niaga mereka sebagaimana tercantum dalam panduan pengguna.
Situs tersebut, menurut juru bicara Carousell, membolehkan agen tenaga kerja menawarkan layanan, namun tidak diperkenankan mengunggah wajah para pekerja.
"Segala tampilan atau berbagi biodata individu dilarang keras karena itu melanggar panduan kami," kata juru bicara Carousell kepada The Straits Times.
Dia menambahkan, pengguna @maid.recruitment tidak melakukan transaksi penjualan dan, jika terdeteksi, penjualan tersebut akan dicoret.
"Dalam contoh ini, kami membantu aparat dengan penyelidikan mereka," ujar sang juru bicara.
(rna/imk)
No comments:
Post a Comment