Pages

Tuesday, September 25, 2018

Lagi! Senator Filipina Pengkritik Duterte Ditangkap

Manila - Seorang anggota parlemen Filipina yang merupakan pengkritik keras Presiden Rodrigo Duterte, ditangkap hari ini. Penangkapan ini dianggap sebagai persekusi lawan-lawan pemerintah.

Senator Antonio Trillanes ditangkap dan kemudian mengajukan pembebasan dengan jaminan, tak lama setelah surat perintah yang dikeluarkan pengadilan memaksanya keluar dari gedung Senat, di mana ia telah bersembunyi selama berminggu-minggu untuk menghindari penangkapan.

Trillanes yang mantan perwira Angkatan Laut itu merupakan senator kedua pengkritik Duterte yang ditangkap. Sebelumnya, Senator Leila de Lima telah mendekam di penjara sejak Februari 2017 atas tuduhan yang menurutnya direkayasa untuk membungkamnya. Kedua senator tersebut kerap mengkritik keras perang narkoba di Filipina yang diperintahkan Duterte.

Perintah penangkapan Trillanes berasal dari Duterte yang awal bulan ini, membatalkan amnesti yang diberikan delapan tahun yang lalu kepada senator tersebut, atas perannya dalam dua upaya kudeta pada pertengahan tahun 2000-an.

"Mereka memutar-balik hukum sehingga demokrasi dan institusi kita gagal," kata Trillanes kepada para wartawan seperti dilansir kantor berita AFP, Selasa (25/9/2018). "Ini (kasus) tidak ada hubungannya dengan apa pun kecuali pembalasan Duterte dan bawahannya," cetusnya.


Awal bulan ini, Duterte mengeluarkan dekrit yang memerintahkan penangkapan Trillanes atas tuduhan dia tidak melengkapi persyaratan pengajuan aplikasi resmi untuk amnesti dan mengakui kesalahan.

Carlos Conde dari kelompok HAM, Human Rights Watch Filipina mengecam penangkapan tersebut. "Penangkapan ini... merupakan bagian dari persekusi para pengkritik pemerintahan Duterte, yang terbaru dalam kampanye tanpa henti untuk membungkam orang-orang yang berani menantang 'perang narkoba' presiden pembunuh itu," cetusnya.

(ita/ita)

Let's block ads! (Why?)

Kalo berita nya kurang lengkap buka link di samping lanjutin baca berita dari situ https://news.detik.com/read/2018/09/25/175351/4228714/1148/lagi-senator-filipina-pengkritik-duterte-ditangkap

No comments:

Post a Comment