Pages

Friday, August 31, 2018

Salurkan Bantuan Air Bersih, Kapolres Serang Sedih Kekeringan Menimpa Warga Wanayasa

JAKARTA - Polres Serang menggelar bakti sosial dengan memberikan bantuan air bersih untuk warga Desa Wanayasa, tepatnya di Masjid Almuhajirin RT/RW 01/01 Kampung Wanayasa, Desa Wanayasa, Kecamatan Pontang. Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian dan empati Polri kepada masyarakat yang kekeringan.

Hal tersebut sesuai dengan Commander wish Kapolda Banten, yaitu tingkatkan kepedulian terhadap lingkungan dan Bakti Sosial Satgas nusantara.

BERITA TERKAIT +

Kapolres Serang, AKBP Indra Gunawan pun merasa sedih dengan kondisi kesulitan air bersih yang dialami masyarakat. Sebab, air merupakan sumber kehidupan manusia vital dalam menjalani kehidupannya sehari-hari.

 Kapolres Serang AKBP Indra Gunawan

Mulai dari minum, masak, mencuci pakaian, mandi dan wudhu untuk salat, semuanya memerlukan air.

"(Saya) Merasa sedih atas kejadian yang menimpa masyarakat Wanayasa, di mana kesulitan air bersih untuk keperluan sehari-hari," ujar Indra dalam sambutannya, Jumat (31/8/2018).

Berkaitan hal tersebut, untuk membantu meringankan masyarakat Wanayasa, sambungnya, Polres Serang akan mengatur jadwal untuk memberikan bantuan air bersih. Ia juga mengimbau bila ada masalah lain selain persoalan air besih untuk tidak sungkan menyampaikannya kepada bhabinkamtibmas.

"Semoga masalah kekeringan air di wilayah Wanayasa cepat dapat diatasi. Saya selaku Kapolres Serang akan menindaklanjuti dan membawa permasalahan kekeringan di wilayah Wanayasa ini dalam rapat Muspida, Kab Serang," pungkasnya.

Kapolres Serang AKBP Indra Gunawan

Sebelumnya

1 / 2

Let's block ads! (Why?)

Kalo beritanya tidak lengkap buka aja link di samping buat baca berita lengkap nya http://news.okezone.com/read/2018/08/31/340/1944292/salurkan-bantuan-air-bersih-kapolres-serang-sedih-kekeringan-menimpa-warga-wanayasa

No comments:

Post a Comment