Pages

Monday, August 27, 2018

Setiap Jamaah Hanya Dijatah Memperoleh Air Zamzam 5 Liter

MAKKAH - Banyak ditemukannya air zamzam yang dikemas dalam botol dan dimasukan ke koper jamaah, membuat Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin angkat bicara.

Menurutnya, tidaklah dibenarkan jamaah membawa sendiri air zamzam dan memasukan dalam koper kooernya karena itu akan mengganggu.

BERITA REKOMENDASI

Bahkan sejak lama antara pemerintah Arab Saudi dan Indonesia bahwa hak jamaah akan menerima air zamzam akan langsung diterima ketika tiba di Tanah Air.

Dengan demikian, jamaah tidak perlu khawatir setibanya di Tanah Air, masing-masing sudah memperoleh 5 liter air zamzam. "Ketentuannya 5 liter per jamaah, tidak lebih," ujar Lukman kepada media di Madinah, Senin (27/8/2018).

 air

Lukman mengatakan, bila ada jamaah yang tetap nekat memaksakan membawa sendiri, risiko akan disita otoritas imigrasi di Bandara Madinah maupun Jeddah. "Sudah pasti akan disita pihak imigrasi," tuturnya.

Seperti diketahui, fase kepulangan kloter awal jamaah haji ke Tanah Air diwarnai aksi protes jamaah lantaran koper yang sudah disusun rapih harus dibongkar petugas.

Mereka pun harus merelakan barang-barang yang melebihi ketentuan otoritas bandara King Abdul Aziz, Jeddah untuk disita, termasuk banyak ditemukan air zamzam yang disusun rapih dalam kemasan botol di dalam koper harus disita.

 air

(wal)

Let's block ads! (Why?)

Kalo beritanya tidak lengkap buka aja link di samping buat baca berita lengkap nya http://haji.okezone.com/read/2018/08/27/453/1942072/setiap-jamaah-hanya-dijatah-memperoleh-air-zamzam-5-liter

No comments:

Post a Comment