Pages

Wednesday, August 29, 2018

Bolehkah Pemilik Kulit Berminyak Menggunakan Pelembap Wajah? Ini Penjelasan Dokter

BANYAK dari Anda mungkin masih bertanya-tanya seberapa penting pelembap untuk wajah. Apakah pelembap wajib diaplikasikan setiap hari?

Pertanyaan seperti ini mungkin mudah diabaikan mereka yang tidak terlalu peduli pada masalah wajah. Tapi, jika Anda termasuk orang yang memberi banyak perhatian pada wajah, maka paparan ini akan sangat penting untuk diketahui.

BERITA TERKAIT +

Dijelaskan Dokter Spesialis Kulit Dr Martinus, SpKK, ternyata mereka yang memiliki kulit wajah berminyak harus melakukan ekstra perawatan, lho. Hal ini dikarenakan kulit mereka sangat rentan terhadap masalah seperti jerawat.

"Ini terjadi karena sel keringat dan minyak di wajah lebih banyak dan itu yang membuat pori-porinya terbuka lebar dan kotoran mudah menumpuk," paparnya pada Okezone Rabu (29/8/2018).

Dr Martinus melanjutkan, penggunaan pelembap pada wajah berminyak itu harus dilihat situasinya. Jika memang kulitnya sangat berminyak, ada baiknya penggunaan pelembap dihindari. Anda mesti fokus ke penanganan minyak berlebih, setelah semuanya terkenali, maka pakaian pelembap wajah diperbolehkan.

"Logikanya seperti ini, wajah Anda berminyak dan pelembap itu biasanya membuat wajah terlihat lebih basah. Nah, pelembap di wajah berminyak juga bisa memperparah risiko jerawat. Krim pelembap malah mengunci kotoran di wajah dan ini bisa masuk ke pori-pori dan jerawat pun muncul," terang dr Martinus.

(Baca Juga: Potret Kecantikan Sabina Altynbekova, Atlet Voli Putri Kazakhstan yang Memesona)

(Baca Juga: Tato Burung Phoenix Milik Atlet Voli Kristina Karapetyan yang Bikin Pria-Pria Gagal Fokus)

(Baca Juga: Baju Jonatan Christie saat Bertanding di Semi Final Ternyata Typo, Netizen: Pantesan Di-Give Away-in!)

Ada hal yang mesti diperhatikan bagi Anda pemilik wajah berminyak yang tetap ingin menggunakan pelembap. "Hal utama adalah memastikan pelembap yang akan dipakai itu water base bukan oil base. Kalau oil base, dipastikan wajah Anda sangat berminyak," sambungnya.

Kemudian, usahakan untuk tetap memastikan wajah bersih dari kotoran. Rutin menyuci muka adalah kunci menjaga kebersihan wajah berminyak. "Pemilihan sabun cuci muka juga penting karena kelembapan yang sudah dimiliki kulit berminyak jangan sampai rusak dan malah bikin kulit terlalu kering. Ini juga bisa jadi masalah baru," tambah dr Martinus.

(ndr)

Let's block ads! (Why?)

Kalo beritanya tidak lengkap buka aja link di samping buat baca berita lengkap nya http://lifestyle.okezone.com/read/2018/08/29/194/1943131/bolehkah-pemilik-kulit-berminyak-menggunakan-pelembap-wajah-ini-penjelasan-dokter

No comments:

Post a Comment