Pages

Tuesday, September 4, 2018

Eko Patrio Hingga Desy Ratnasari Masuk Daftar Jubir Prabowo-Sandi

Jakarta - Ketua DPW PAN DKI Jakarta Eko Patrio dan anggota F-PAN DPR RI Desy Ratnasari masuk daftar juru bicara Prabowo Subianto-Sandiaga Uno. Eko dan Desy masuk daftar jubir dari 8 pimpinan jubir yang diajukan PAN.

"Dari PAN ada 8 yang ditunjuk jadi jubir, ada saya sendiri, Hanafi Rais, Viva Yoga, Eko Hendro Purnomo (Eko Patrio), dan Desy Ratnasari. 3 orangnya ada lagi," ujar Ketua DPP PAN Yandri Susanto di Jalan Daksa no 10, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Selasa (4/9/2018).

Kemudian PKS menyodorkan 6 nama jubir Prabowo-Sandiaga pada rapat soal jubir sore ini. Namun, jumlahnya masih akan ditambah setelah struktur tim jubir terbentuk.


"Untuk bidang Polhukamnya pak Al Muzzamil Yusuf, bidang Kesranya Fahmy Alaydroes, bidang ekonomi bapak Memed Sosiawan. Ketiga orang itu. Tentu ada juniornya juga untuk Polhukamnya saudara Pipin Sopian, untuk ekonominya saudara Muhammad Kholid, kemudian kesranya ibu Ledia Hanifa," kata Sekjen PKS Mustafa Kamal.

Sementara itu, Gerindra belum mau memberi bocoran soal siapa saja yang masuk tim jubir dari partainya.


"Ini baru mau dibicarakan, berapa namanya mau dibicarakan," ucap Waketum Gerindra Sufmi Dasco Ahmad.

Pantauan detikcom, perwakilan dari Partai Demokrat belum terlihat di lokasi. Rapat jubir saat ini masih berlangsung.
(idn/elz)

Let's block ads! (Why?)

Kalo berita nya kurang lengkap buka link di samping lanjutin baca berita dari situ https://news.detik.com/read/2018/09/04/181710/4197397/10/eko-patrio-hingga-desy-ratnasari-masuk-daftar-jubir-prabowo-sandi

No comments:

Post a Comment