Jefri Nichol dalam 'Dear Nathan', sedangkan Iqbaal Ramadhan bermain 'Dilan'.
"Itu mungkin kesan orang aja kali karena yang mencuat itu gua sama Iqbaal kesannya ada saingan. Tapi baik-baik aja. Kemarin foto bareng kok di Blok M," kata Jefri saat ditemui di premier film 'Si Doel The Movie', Epicentrum Walk, Kuningan, Jakarta Selatan.
Menurutnya, justru yang kerap membanding-bandingkan keduanya adalah para penggemar mereka. Di satu sisi, Jefri berusaha tak ambil pusing, namun di sisi lain, ia merasa bahwa hal tersebut bisa memicu permusuhan antar penggemar.
Hal itu sangat disayangkan olehnya. Sebab ia merasa hubungannya dengan Iqbaal baik-baik saja.
"Gue nggak peduli sebenarnya, gue juga malas bikin klarifikasi (bahwa ia tidak bertengkar dengan Iqbaal), jadi biarin aja orang mau mikir apa. Yang penting gue tetap berkarya semaksimal mungkin di film," ungkapnya.
"Tapi sebenarnya nggak bagus juga sih banding-bandingin karena bisa bikin permusuhan antara fans-fansnya," tambahnya.
(srs/wes)
Photo Gallery
No comments:
Post a Comment