Pages

Wednesday, August 15, 2018

Moeldoko Ungkap Alasan Jokowi Tunjuk Syafruddin sebagai Menpan RB

JAKARTA - Kepala Staf Presiden (KSP), Moeldoko mengungkap alasan Presiden Joko Widodo (Jokowi) memilih Komjen Syafruddin sebagai Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB) menggantikan Asman Abnur.

Salah satu faktor yang diungkap Moeldoko, yakni adanya ketidaknyamanan Asman Abnur pada posisi Menpan RB. ‎Ketidaknyamanan itu, sambung Moeldoko, kemungkinan karena komposisi partai pendukung di kabinet kerja Jokowi.

BERITA TERKAIT +

Pelantikan Komjen Syafruddin Jadi Menpan RB (foto: Fakhri/Okezone) 

"Ya mungkin pertimbangan psikologis ya. Mungkin ya, karena komposisi dari partai pendukung sehingga merasa tidak nyaman begitu ya," kata Moeldoko saat menyambangi kantor KPK, di Jalan Kuningan Persada, Jakarta Selatan, Rabu (15/8/2018).

Namun demikian, Moeldoko membantah jika mundurnya Asman Abnur dari jabatannya karena adanya paksaan. Menurut Moeldoko, Asman mundur sebagai Menpan RB secara baik-baik. "Sementara sih enggak ya. Baik-baiklah (mundurnya) ya sangat baguslah ya," terang Moeldoko.

Terkait dengan penunjukan Syafruddin, Moeldoko menyatakan bahwa Presiden Jokowi memilihnya secara tiba-tiba. Alasannya, tekan Moeldoko, karena Jokowi telah mempertimbangkan matang-matang Syafruddin untuk menggantikan Asman.

"Saya pikir presiden sudah memiliki pertimbangan yang matang ya, karena semua itu otoritas beliau," ungkapnya.

Komjen Syafruddin Resmi Dilantik Menjadi MenPAN-RB

Penunjukan Syafruddin sendiri dilakukan dengan melihat sosoknya. Dimana, ‎Moeldoko menjelaskan, bahwa Syafruddin memiliki sosok yang berintegritas tinggi.

"Kan begini, semua itu ada talent scounting ya, ada bagaimana presiden melihat sesorang kapasitasnya, berikutnya integritasnya, sehingga saya pikir sudah dipikirkan dengan baik," pungkasnya.

(fid)

Let's block ads! (Why?)

Kalo beritanya tidak lengkap buka aja link di samping buat baca berita lengkap nya http://news.okezone.com/read/2018/08/15/337/1936885/moeldoko-ungkap-alasan-jokowi-tunjuk-syafruddin-sebagai-menpan-rb

No comments:

Post a Comment