Pages

Thursday, August 9, 2018

Arsenal Manfaatkan Deadline Day untuk Datangkan Domagoj Vida

LONDON – Arsenal dilaporkan berencana untuk mendatangkan bek Tim Nasional (Timnas) Kroasia, Domagij Vida sebelum jendela bursa transfer musim panas 2018 ditutup. Dilansir dari Sportsmole, Rabu (9/8/2018) Arsenal dikabarkan telah meningkatkan persaingan untuk mendapatkan tanda tangan Vida. Hal ini sejalan dengan keinginan The Gunners –julukan Arsenal– yang ingin menambah lini pertahanannya.

Pelatih baru Arsenal yakni Unai Emery sejatinya telah memperkuat lini pertahanannya dengan penandatanganan Stephan Lichtsteiner dan Skoratis Papastathopoulos. Tetapi pensiunnya Per Mertesacker dan cedera jangka panjang Laurent Koscienly membuat Arsenal harus mencari opsi lain untuk mempertimbangkan penambahan lebih lanjut.

BERITA TERKAIT +

Pilihan mereka pun jatuh kepada Vida. Penggawa Besiktas itu memang menjadi salah satu pemain yang sedang menjadi rebutan beberapa klub elit Eropa pada bursa transfer musim panas ini. Agen Vida, Ugur Avadan bahkan mengatakan, setidaknya ada lima klub besar yang telah melakukan penawaran guna mendapatkan jasa pemainnya tersebut.

BACA JUGA: Dimulainya Era Baru Arsenal Bersama Unai Emery

Klub besar Liga Inggris seperti Arsenal, Liverpool dan Everton dikabarkan sedang dalam perburuan untuk mendapatkan Vida pada bursa transfer musim panas 2018.

Ketertarikan klub-klub besar Eropa tersebut tidak terlepas dari penampilan apiknya bersama Tim Nasional (Timnas) Kroasia di ajang Piala Dunia 2018. Vida memang menjadi salah satu pemain bertahan terbaik pada ajang tersebut. Berkat penampilan apiknya, ia mampu membawa Kroasia menembus babak final kompetisi sepakbola antarnegara paling prestisius tersebut.

Perannya di lini pertahanan Timnas Kroasia terbilang cukup penting. Bersama Dejan Lovren, Vida menjadi palang pintu andalan Zlatco Dalic (pelatih Timnas Kroasia) untuk meredam kekuatan lini serang lawan-lawan mereka.

(fmh)

Let's block ads! (Why?)

Kalo beritanya tidak lengkap buka aja link di samping buat baca berita lengkap nya http://bola.okezone.com/read/2018/08/09/51/1934131/arsenal-manfaatkan-deadline-day-untuk-datangkan-domagoj-vida

No comments:

Post a Comment